Sempat Mandul, Eks Pemain Termahal Persib Bandung Ini Kini Bermain di Liga Spanyol


Menurut data Transfermarkt.com, ia kini bermain untuk Mar Menor FC, klub Spanyol yang bermain di Tercera Devision atau kasta keempat Liga Spanyol.

Ia dikontrak hingga 30 Juni 2018.

Nasib pemain 36 tahun itu tidak terlalu buruk usai didepak persib Bandung.

Ia langsung ditampung oleh Atl. Kolkata, tim kasta teratas Liga India.

Lalu, Belencoso kembali ke negaranya Spanyol untuk membela UD Socuéllamos yang bermain di Segunda Division B.

Seperti diketahui, Belencoso sempat menjadi tumpuan Persib Bandung untuk mengarungi ISC A 2016.

Ia bahkan menjadi pemain termahal Persib saat itu.

Namun, penampilan eks pemain Kitchee SC itu jauh di bawah ekspektasi.

Nyatanya hingga pekan ke-13 ISC A, Belencoso belum mencetak satu gol pun.

Puncaknya adalah ketika pada pekan ke-12 sang striker gagal untuk bermain baik saat Persib kalah telak 0-4 dari tuan rumah Semen Padang.

Belencoso saat itu mendapatkan kritik dari manajer Persib, Umuh Muchtar.

"Kamu (Belencoso) harus belajar dan berlatih lebih keras lagi. Kalau sudah meningkat bakal ada kesempatan kembali bermain dari pelatih," ucap Umuh, seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.

Lantaran penampilan yang tak kunjung membaik, akhirnya Belencoso terpaksa harus didepak Persib Bandung.

sumber : UCnews.id
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==